Monday, November 12, 2018

Sekolah Jurusan Terbaik Untuk Belajar Digital

Belajar Digital

Di zaman yang serba canggih seperti sekarang ini untuk dapat memperoleh pekerjaan sangat mudah bagi mereka yang kreatif. Oleh karena itu, industri kreatif menjadi pilihan banyak orang untuk digeluti. Kawula muda terutama menjadi bagian yang terbanyak yang meminati dunia industri kreatif ini. 

Melihat banyaknya peluang ini beberapa instansi pendidikan membuka program studi yang berkaitan dengan industri kreatif. Salah satu tempat belajar digital terbaik di Indonesia adalah International Design School (IDS). Anda yang penasaran dengan jurusan yang bisa dipilih sesuai dengan passion, simaklah beberapa informasi yang ada di bawah ini.

IDS Menawarkan 5 Jurusan Terbaik Untuk Belajar Digital

Sebagai salah satu tempat belajar digital terbaik di Indonesia tentu jurusan yang ditawarkan pun tidak jauh dari dunia digital. Berikut beberapa jurusan atau program studi yang bisa anda pilih jika menuntut pendidikan di IDS,

Perfilman
Jurusan yang ditawarkan IDS pertama adalah jurusan perfilman. Perfilman sangat membutuhkan orang-orang kreatif untuk menjadi produser, sutradara, penulis naskah, dan sinematografer. Kemampuan anda akan ditempa di tempat ini untuk menguasai seluruh teknik dunia perfilman.

Animasi
Anda tentu tahu bahwa dunia game dan animasi saat ini sedang naik daun sehingga banyak yang ingin bergelut di bidang ini. Dunia animasi dan game tidak bisa dianggap enteng karena memerlukan keahlian khusus. Jika anda mengambil jurusan animasi banyak sekali peluang yang nantinya bisa anda peroleh berkaitan dengan industri digital.

Digital Marketing
Era digital saat ini telah merasuk pada seluruh sektor kehidupan termasuk sektor pemasaran. Banyak orang yang sudah memahami betul dengan kemudahan pemasaran melalui internet ini. Untuk anda yang berminat belajar digital marketing secara profesional maka IDS adalah jawabannya.

Advertising
Pernahkah anda membeli suatu barang setelah melihat iklannya yang menarik? Jika pernah, maka itulah kekuatan dari sebuah iklan. Jurusan advertising atau periklanan akan memberikan banyak ilmu mengenai bagaimana membuat iklan yang menarik dan kreatif.

Desain Grafis
Banyak sektor saat ini yang sangat membutuhkan kerja nyata dari para desain grafis profesional. Oleh karena itu, peluang pekerjaan setelah lulus dari jurusan desain grafis akan terbuka lebar. Bagi anda yang baru lulus SMA dan ingin melanjutkan pendidikan bisa memilih jurusan desain grafis ini.

Oke, itulah beberapa jurusan yang ditawarkan IDS bagi kawula muda yang merasa punya bakat dan skill dalam bidang industri kreatif. Untuk mendapatkan informasi lebih mengenai tempat belajar digital ini anda bisa mengunjungi website resmi international design school (IDS).

No comments:

Post a Comment